Minggu, 22 Juli 2018

Liburan Ku Bersama Keluarga


LIBURAN KU BERSAMA KELUARGA
             Waktu itu saya dan keluarga berlibur ke Sukabumi. Sebelum saya dan keluarga berangkat, saya dan keluarga berkumpul dirumah nenek saya untuk membicarakan rute/jalan yang akan kita lewati untuk menuju Sukabumi.
Akhirnya kita pun berangkat jam 12 malam melewati jalan margonda dan memasuki gerbang tol yang berada dijalan Juanda. Kami sudah berjalan hampir 2jam perjalanan, lalu ada mobil saudara saya yang mau isi bensin dan saya dan keluarga pun otomatis juga harus mampir ke SPBU tersebut untuk beristirahat sebentar untuk ke toilet, makan, ngopi, adapun saudara saya yang merokok hehe.
Lalu kami pun berjalan kembali setelah beristirahat sekitar 30menitan. Diperjalanan pun ada hal lucu yang saya dan keluarga alami, ada 1 orang saudara saya bernama Dio mengalami mabuk perjalanan/Muntah wkwk. Tante saya saat itu langsung buru buru respon mengambilkan sekantong kresek hitam untuk saudara saya muntah, sehabis saudara saya muntah, saya langsung berkata “pantesan aja lu diem aja yo, orang mau muntah  (sambil tertawa)”.  Sehabis kejadian itu kami pun tidur pada saat perjalanan menuju Sukabumi, pada saat saya bangun tidur ternyata sudah keluar jalan tol dan sudah memasuki jalan perkampungan kota Sukabumi, sekitar jam setengah 5 subuh pada saat masih diperjalanan kami pun sekeluarga mampir kepasar untuk membeli bahan bahan makanan untuk kami makan pada saat di Villa. Sehabis dari pasar kami pun diajak mamah saya untuk mampir sarapan bubur ayam di dekat pasar itu, kami sekeluarga pun makan bubur. 30 menit kemudian kami pun lanjut berjalan menuju Villa, 2jam perjalanan dari pasar kami pun sampai di Villa sekitar jam 8 pagi. Lalu kami beristirahat dan tidur diVilla itu. Akhirnya kami pun bangun siang hari jam 12 siang, saya dan keluarga pun makan siang terlebih dahulu sebelum melakukan shalat dzuhur. Sehabis makan dan shalat. Saya dan keluarga pun menuju air terjun yang berada di dekat Villa. Pada saat ingin jalan ke Air terjun, ada orang daerah situ yang bilang dari Villa saya ke Air terjun itu hanya 2Km. Ternyata saat saya dan keluarga jalan itu jaraknya 4Km, disitu saya dan keluarga langsung bicara “wahhh.. kita diboongin nih saya abang yang tadi” Untung disana ada ojek untuk menuju ke Air terjun. Kami pun melewati jalan yang terjang dengan mengendarai motor. Kami pun sampai di air terjun itu. Sesampai di Air terjun saya dan keluarga langsung foto foto dan mandi di Air terjun itu.. akhirnya waktu memasukin sore sekitar jam 4 sore, saya dan keluarga pun kembali ke Villa.